Masuk 5 besar, Provinsi Bengkulu kunjungi DPM dan PTSP Provinsi Sumbar
Rombongan dari Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Bengkulu melakukan Studi Lapangan Pelayanan Publik Pelatihan Kepemimpinan Pengawas Regular Angkatan I ke Dinas Penanaman Modal dan PTSP Provinsi Sumatera Barat (DPM dan PTSP Provinsi Sumbar) pada Rabu (30/6), bertempat di Ruang Rapat DPM dan PTSP Provinsi Sumbar dan diterima langsung oleh Sekretaris, Widya Sari, SE, Ak, MM dan staf. Rombongan berjumlah 12 (dua belas) orang dari 35 (tiga puluh lima) orang Peserta Pelatihan Kepemimpinan Pengawas Regular Angkatan I yang berkunjung ke DPMPTSP Provinsi Sumbar beserta Widyaswara, sedangkan peserta lainnya ke BAPPEDA dan BAKEUDA Provinsi Sumbar.
Selama di Sumatera Barat, rombongan studi lapangan menetapkan locus kegiatan pada beberapa organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat, antara lain; Badan Keuangan Daerah, BAPPEDA, dan Dinas Penanaman Modal dan PTSP Provinsi Sumatera Barat. Studi lapangan tersebut mengambil tema “Membangun Dengan Meningkatkan Pelayanan Publik pada Tatanan Pemerintahan”.
Pertemuan tersebut diawali dengan sambutan dari Sekretaris DPM dan PTSP Provinsi Sumbar yang menyampaikan bahwa DPM dan PTSP Provinsi Sumbar sangat menyambut baik kedatangan rombongan dan dapat saling bertukar informasi terkait Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan dan Non Perizinan di Sumatera Barat. Selain itu, rombongan studi lapangan juga banyak menyampaikan pertanyaan atas keberhasilan DPM dan PTSP Provinsi Sumbar menjadi nomine 5 besar atas Penilaian Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan Percepatan Pelaksanaan Berusaha (PBB) yang diselenggarakan oleh Kementerian Investasi/BKPM RI.
Dari hasil pertemuan tersebut, diharapkan kedua belah pihak dapat saling bersinergi untuk saling meningkatkan kemajuan dan perkembangan daerah masing-masing kedepannya.
2021-07-08 09:16:42 | Post By: Administrator