Kepala DPMPTSP Sambut Baik Hadirnya Ruang Layanan Konsultasi Jaksa Pengacara Negara di DPMPTSP Sumbar


Kepala Dinas Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Sumatera Barat (Sumbar) Maswar Dedi sangat menyambut baik dengan hadirnya Ruang Layanan Konsultasi Jaksa Pengacara Negara di Kantor DPMPTSP Sumbar.

Ruang Layanan Konsultasi Jaksa Pengacara Negara dari Kejaksaan Tinggi Sumbar yang berada di kantor DPMPTSP ini diresmikan langsung oleh Gubernur Sumbar Mahyeldi pada hari Kamis (17/06/2021).

Bagi DPMPTSP sendiri ini mempunyai manfaat yang sangat banyak, terkait dengan permasalahan-permasalahan yang akan kita konsultasikan, apakah itu terkait dengan perizinan, kemudian juga dengan yang non perizinan dan ini juga tebuka bagi masyarakat yang secara awam yang tidak tau permasalah terkait dengan perizinan,” terang Maswar Dedi kepada Covesia.com.

Ruang konsultasi hukum ini siap untuk memberikan pelayanan secara gratis bukan hanya untuk DPMPTSP Sumbar saja, tetapi juga kepada masyarakat umum dan juga bagi ASN maupun kepala Dinas lain di Provinsi Sumbar setiap hari kamis.

Ini juga mendukung dan mendorong investasi juga untuk mempermudah dan mempercepat di Sumnatera Barat, ketiaka ada investor yang mungkin akan berinvestasi kalo memang dia ragu terkait permasalahan-permasalahan hukum bisa berkonsultasi ke sini,” tambahnya.

Dengan Kejaksaan Tinggi (Kejati) yang menjangkau masyarakat yang akan berkonsultasi bisa datang di Kantor DPMPTSP Sumbar dan tentunya akan memudahkan dan memperlancar permasalahan hukum.

Sementara itu Gubernur Sumbar Mahyeldi, menyampaiakan harapannya dengan adanaya Kejati mendekati masyarakat dalam memberikan konsultasi dari permasalahan hukum, mudah-mudahan kesadaran dan pengetahuan masyarakat dengan hukum meningkat.

“Adanaya Kejati menjangkau dan mendekati masyarakat dalam permasalahan hukum ini, mudah-mudahan kesadaran masyarakat dengan hukum dan pengetahuan masyarakat dengna hukum meningkat, sehingga negara kita sebagai negara hukum bisa dilajankan dengan sebaik-bainya, terutama sekali dalam mempermudah pelayanan kepada masyarakat dan tentunya mempercepat pembangunan,” harapannya.

2021-06-17 18:08:36 | Post By: Administrator

PIMPINAN



FITUR PERIZINAN



KATEGORI BERITA